Ketombe adalah sebuah gangguan pada rambut kepala kita biasanya ketombe diiringi dengan rasa gatal yang dirasakan pada kepala kita. Ketombe biasanya kita lihat sebagai benda berwarna putih yang ketika kita garuk kepala kita atau kita getakan rambut kita maka akan ada benda kecil yang berterbangan itulah ketombe.
Apakah kalian mau tahu beberapa fakta menarik tentang ketombe dan rambut gatal maka simak penjelasan berikut :
1.Kulit Kepala Yang Kering Bukanlah Penyebab Ketombe
Kalian pasti pernah mengira bahwa kulit kering adalah penyebab munculnya ketombe. Semuanya itu tidak benar ketombe muncul karena adanya Jamur berbahaya yang tumbuh di kulit Kepala kita. Jamur bebahaya ini memakan kelebihan minyak dan kulit mati yang ada di permukaan kulit Kepala sehingga menyebabkan kulit Kepala mengelupas dan rontok menjadi serpihan kecil yang berwarna putih yang sering Kita lihat jatuh dari rambut kita.
Ini juga menyebabkan kulit gatal yang ada di kepala. Kulit yang berminyak lebih menimbulkan adanya rasa gatal pada Kepala dan menjadikan kulit kepala menjadi bersisik.
2. Mencucinya Dengan Rutin
Mencuci rambut Kepala dengan rutin sering sekali tidak dianjurkan oleh Ahli kesehatan yang menjadi alasannya adalah mencuci rambut dengan sering setiap hari maka menyebabkan kulit yang ada di kepala mengalami iritasi kulit.
Dalam kasus ketombe ini malah sebaliknya mencuci rambut dengan rutin setiap hari akan mengurangi munculnya ketombe pada rambut kepala kita. Ketika kita mencuci rambut kita dengan sampo secara rutin maka rambut kita akan sedikit demi sedikit terjaga dari munculnya ketombe.
Justru ketika kita jarang mencuci rambut kita maka masalah ketombe ini akan semakin memburuk bahkan bisa saja menjadi masalah ketombe ekstrem karena terlalu banyak jamur yang ada di kepala yang menghasilkan ketombe.
Dengan mencuci rambut dengan shampoo biasa saja tidak cukup harus mencuci dengan sampo anti ketombe agar hasilnya juga optimal.
Jika anda takut rambut anda menjadi sering rontok maka saya sarankan anda memakai juga kondisioner anti ketombe.
3. Kulit Kepala Yang Gatal Bukan Berarti Berketombe.
Kulit gatal itu mungkin bukan hanya disebabkan oleh ketombe saja bisa saja karena masalah lain seperti peradangan kulit, atau juga karena perawatan rambut dan pemakaian produk - produk rambut dengan kandungan bahan kimia yang tidak sesuai dengan kulit kepala anda sehingga menyebabkan alergi pada kulit anda sehingga menjadikan kulit anda kering. Bahkan kemungkinan terburuknya adalah bahan yang terkandung dalam produk tersebut berbahaya .
Jadi jangan anggap semua yang menyebabkan gatal pada kepala adalah ketombe bisa saja masalah lainnya. Jika kalau masalah terus datang maka sebaiknya anda periksakan saja kepada ahlinya untuk mendiagnosa masalah yang sedang kamu alami ini.
4. Wajah Dan Tubuh Juga Bisa Berketombe
Selain kulit yang ada di kepala maslah ketombe juga bisa muncul pada kulit permukaan wajah dan juga tubuh kita, karena serpihan kulit ketombe tidak hanya berasal dari kulit kepala juga terdapat di wajah dan tubuh kita.
Tak jarang kita menemukan ketombe pada alis kita , di sekitar hidung dan juga di sekitar telinga kita. Ketombe akan muncul selama ada sumber produksi minyak banyak terdapat di sekitar tubuh tersebut jadi semua permukaan kulit list dapat mempunyai masalah ketombe.
5. Ketombe Dapat Dikendalikan
Ketombe sayangnya tidak dapat disembuhkan karena kulit akan terus menghasilkan minyak sehingga kemungkinan munculnya masalah ketombe akan selalu ada. Tetapi ketombe bisa kita kendalikan Sampai terasa sudah hilang dengan rutin mencuci rambut dengan sampo anti ketombe atau Boleh ditambahkan kondisioner ketombe.
Mengurangi masuknya lemak dalam tubuh kita dengan mengurangi masuknya lemak dalam tubuh maka minyak yang di hasilkan akan berkurang dan gendering stabil sehingga tidak akan lagu ketombe muncul pada permukaan kulit kita.
Mengomsumsi makanan yang berlemak rendah dn bervitamin tinggi seperti buah - buahan dan juga sayur - sayuran dengan teratur karena pada buah - buahan dan sayur - sayuran terkandung vitamin B dan zat Besi atau zinc yang dapat mengurangi pengeluaran minyak sehingga ketombe tidak akan muncul.
Mengomsumsi yogurt mungkin diperlukan karena di dalam yogurt terdapat bakteri pro abiotik yang dapat memberantas pertumbuhan jamur yang dapat menyebabkan ketombe pada kulit kita.
Ketombe memang tidak dapat kita hindari tetapi dengan selalu menjaga pola hidup sehat dan selau membersihkan diri maka ketombe akan bisa kita kendalikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
terima kasih telah berkunjung